Pengertian Ketersediaan Pangan, 2 Bentuk Permasalahan, dan Solusinya

Diposting pada
Ketersediaan Pangan
Ketersediaan Pangan

Ketersediaan dalam arti pangan pada dasarnya tidak terlepas dari istilah penganekaragaman dalam suatu bentuk konsumsi masyarakat terhadap pangan. dimana ketersediaan pangan dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal.

Oleh karena itulah, sebagai penjelasan lebih lanjut, dalam tulisan ini akan menguraikan tentang pengertian ketersediaan pangan. Yang menyangkut pengertian ketersediaan pangan, masalah umum yang dihadapi di Indonesia, dan solusi yang bisa ditawarkan dalam menekan ketersediaan pangan.

Daftar Isi

Ketersediaan Pangan

Setidaknya, yang perlu diketahui bahwa adanya faktor internal ketersediaan pangan yang dapat mempengaruhi penganekaragaman konsumsi pangan yaitu pendapatan, preferensi, keyakinan (budaya dan religi) serta pengetahuan gizi.

Sedangkan faktor eksternal yang dapat mempengaruhi ketersediaan pangan yaitu faktor agroekologi, produksi, ketersediaan dan distribusi, promosi atau  iklan anekaragam pangan.

Pengertian Ketersediaan Pangan

Ketersediaan (food availabillity) adalah bagian daripada kasus ketersediaan pangan dalam jumlah yang cukup aman dan bergizi untuk semua orang baik yang berasal dari produksi sendiri, impor, cadangan pangan maupun bantuan pangan.

Pengertian Ketersediaan Pangan Menurut Para Ahli

Adapun definisi ketersediaan pangan menurut para ahli, antara lain;

  1. Hanani (2012), Ketersediaan pangan upaya yang dilakukan guna mampu mencukupi pangan yang didefenisikan sebagai jumlah kalori yang dibutuhkan untuk kehidupan yang aktif dan sehat.
  2. Dinkes Propsu (2006), Artinya pangan tersedia dalam jumlah yang cukup untuk memenuhi kebutuhan seluruh anggota keluarga baik jumlah, mutu, dan keamananya. Ketersediaan pangan mencakup kualitas dan kuantitas bahan pangan untuk memenuhi standart energi bagi individu agar mampu menjalankan aktivitas sehari-hari.

Macam Masalah Ketersediaan Pangan

Berikut masalah ketersediaan pangan di. Antara lain;

  1. Upaya mewujudkan ketersediaan pangan yang cukup menghadapi kendala kemampuan produksi pangan yang semakin terbatas disebabkan oleh berlanjutnya konversi lahan pertanian kepada kegiatan non pertanian, semakin langkanya ketersediaan sumber daya air untuk pertanian, curah hujan yang tidak menentu.
  2. Terbatasnya kemampuan petani berlahan sempit dalam menerapkan teknologi tepat guna menyebabkan tingkat produktifitas usaha tani relative rendah.

Solusi Ketersediaan Pangan

Sedangkan solusi yang bisa diberikan dalam mengatasi ketersediaan pangan, antara lain ialah mengelola lahan dengan bijak dan baik dengan menerapkan sistem pembagunan berkelanjutan, artinya ialah dengan memaksimalkan hasil dengan sebesar-besarnya yang kemudian memperhatikan keadaan dan unsur tanah kepada generasi penerus.

Solusi Mengatasi Ketersediaan Pangan

  1. Memanfaatkan lahan atau tanah yang masih kosong
  2. Membuat bibit unggul atau tanaman unggul sehingga mampu menciptakan hasil penan yang maksimal
  3. Melakukan penyuburan tanah kembali, agar dapat menghasilkan panen tanaman yang maksimal.
  4. Melakukan atau membuat aturan yang melarang pembangunan di lahan pertanian.

Oleh karenanya, dengan adanya pengertian ketersediaan pangan tersebut dapat dikatakan jika dengan pertambahan jumlah penduduk setiap tahun, sehingga membutuhkan ketersediaan pangan yang cukup, yang tentunya akan memerlukan upaya dan sumber daya untuk memenuhinya.

Demikianlah pembahasan mengenai pengertian ketersediaan pangan, msalah umum yang dihadapi dalam ketersediaan pangan di Indonesia, dan juga solusi yang bisa diberikan dalam mengatasi ketersediaan pangan. Trimakasih.

4.8/5 - (59 votes)